Sabtu, 13 Maret 2010

Video Graphics Adapter (VGA)


Video Graphics Adapter (VGA)


VGA, singkatan dari Video Graphics Adapter, adalah standar tampilan komputer analog yang dipasarkan pertama kali oleh IBM pada tahun 1987. Walaupun standar VGA sudah tidak lagi digunakan karena sudah diganti oleh standar yang lebih baru, VGA masih diimplementasikan pada Pocket PC. VGA merupakan standar grafis terakhir yang diikuti oleh mayoritas pabrik pembuat kartu grafis komputer. Tampilan Windows sampai sekarang masih menggunakan modus VGA karena didukung oleh banyak produsen monitor dan kartu grafis.


Istilah VGA juga sering digunakan untuk mengacu kepada resolusi layar berukuran 640×480, apa pun pembuat perangkat keras kartu grafisnya. Kartu VGA berguna untuk menerjemahkan keluaran komputer ke monitor. Untuk proses desain grafis atau bermain permainan video, diperlukan kartu grafis yang berdaya tinggi. Produsen kartu grafis yang terkenal antara lain ATI dan nVidia.
Selain itu, VGA juga dapat mengacu kepada konektor VGA 15-pin yang masih digunakan secara luas untuk mengantarkan sinyal video analog ke monitor. Standar VGA secara resmi digantikan oleh standar XGA dari IBM, tetapi nyatanya VGA justru digantikan oleh Super VGA.


A. Fungsi VGA Card

Kartu VGA (Video Graphic Adapter) berguna untuk menerjemahkan output (keluaran) komputer ke monitor. Untuk menggambar / design graphic ataupun untuk bermain game.
Kartu VGA menggunakan beberapa macam memori seperti:
DRAM (Dynamic RAM)



B. VGA ATI dan nVidia untuk game

Ati dan nvidia punya pendekatan yg berbeda buat pasar game.ATI(dengan AMD sebagai atasannya) lebih mengejar pasar mid-low end segment dengan menyediakan VGA MURAH. Moto mereka bisa dibilang komputer untuk semua(teknologi massal). Sedang nvidia lebih mengejar brand image dan "performance crown". Bisa di bilang moto mereka “kalo bisa bikin vga super kenceng,orang-orang yg mau beli produk mid-low end akan langsung pcaya sama produk nvidia”

COMMENTS :

Don't Spam Here

0 komentar to “Video Graphics Adapter (VGA)”

 

Copyright © 2009 Fresh Themes Gallery | NdyTeeN. All Rights Reserved. Powered by Blogger and Distributed by Blogtemplate4u .

FREE SOFTWARE, TIPS n TRICK | TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGANNYA, TETAP KUNJUNGI SYNCHTECH.CO.CC ATO ADITYA-SYNCHRO.BLOGSPOT.COM